Site icon Harian Kepri

Diajak Kawan Ikut-ikutan Demo di DPRD Kepri, Puluhan Pelajar Diangkut Polisi

Puluhan pelajar dan remaja diamankan oleh Polres Tanjungpinang, saat demonstrasi mahasiswa di DPRD Kepri-f/istimewa

TANJUNGPINANG (HAKA) – Ratusan mahasiswa dari Perguruan Tinggi (PT) UMRAH maupun Stisipol Raja Haji Tanjungpinang, menggelar aksi demonstrasi di depan gedung DPRD Kepri, Pulau Dompak, Tanjungpinang, Selasa (13/10/2020).

Ratusan mahasiswa tersebut, mulai berdatangan dan membentuk barisan ke pintu masuk gedung DPRD Kepri, sekitar pukul 11.15 WIB.

Namun massa aksi tertahan, karena dihalau oleh kawat duri serta barikade Polres Tanjungpinang, TNI hingga Satpol PP.

Pantauan di lapangan, anggota Polisi berpakaian preman terlihat masuk ke dalam massa aksi, untuk mengeluarkan penyusup satu persatu dari barisan mahasiswa.

Penyusup yang ditarik dari barisan demonstrasi itu, diduga para pelajar di Kota Tanjungpinang.

Selain itu pelajar, petugas juga turut mengamankan beberapa remaja dalam unjuk rasa tersebut.

Lalu para pelajar maupun remaja tersebut, dikumpulkan dan didata satu persatu oleh pihak kepolisian. Kemudian diangkut ke dalam mobil Dalmas Satpol PP setempat.

Saat digirng ke mobil, salah satu pelajar mengaku diajak oleh rekannya, untuk ikut ke Pulau Dompak.

Namun dirinya, tidak tahu maksud dan tujuan untuk ikut aksi bersama mahasiswa terebut.

“Saya lagi nongkrong, diajak kawan ke Dompak, tidak tau kalau diajak ikut demo,” imbuhnya.

Aksi sejumlah pelajar dan beberapa remaja yang diamankan itu, dibenarkan oleh Kasat Reskrim Polres Tanjungpinang, AKP Rio Reza Parindra.

“Sudah kami amankan, sekarang lagi kita data,” ucap Rio dengan singkat. (rul)

Exit mobile version