Beranda Headline

Diharap Bisa Bantu Soal Bencana, Kepala BPBD Kepri Kukuhkan Anggota FPRB

0
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Kepri, Budiharto bersama anggota FPRB yang baru dikukuhkan-f/istimewa-BPBD Provinsi Kepri

TANJUNGPINANG (HAKA) – Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Kepri, Budiharto mengukuhkan 36 orang pengurus Forum Pengurangan Resiko Bencana (FPRB) Provinsi Kepulauan Riau, di Hotel pelangi, Kota Tanjungpinang, Rabu (15/12/2020).

Dalam kesempatan itu, Budiharto mengatakan, seluruh anggota FPRB yang baru dikukuhkan itu diharapkan dapat membantu BPBD Kepri, dalam mengurangi resiko bencana di Provinsi Kepri.

“Harapannya forum ini juga dapat memberikan masukan-masukan terkait resiko bencana, karena kalau hanya mengharapkan BPBD sendiri, agak kurang juga tenaga kita,” harapnya.

Selain itu, seluruh anggota FPRB juga diharapkan, dapat menghimpun seluruh pemangku kepentingan yang menjadi pemerhati kerja penanggulangan bencana.

FPRB juga ujarnya, diminta untuk dapat menyatukan program dan kegiatan resiko bencana di daerah.

“Serta dapat juga menyatukan komitmen pengintegrasian kerja pengurangan resiko, pengurangan bencana antar lembaga, baik itu antar pemerintah, LSM, pelaku ekonomi, bisnis, pers, dan masyarakat umum,” pesannya.

Usai pengukuhan, anggota FPRB yang baru dikukuhkan tersebut langsung melakukan kegiatan kegiatan penyusunan program kerja yang berlangsung dari mulai 15 hingga 17 Desember 2020.(kar)

Baca juga:  Prihatin dengan Gubernur, Ketua LAM Kepri Doakan Isdianto Segera Sembuh
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini