Beranda Daerah Bintan

Diterima Roby, UMRAH Serahkan Draf Ranperbup Pengelolaan Wisata Mangrove

0
Bupati Bintan Roby Kurniawan menerima draf ranperbup tentang pengelolaan daya tarik wisata mangrove yang disusun oleh Tim dari UMRAH, Selasa (20/12/2022)-f/istimewa

BINTAN (HAKA) – Bupati Bintan Roby Kurniawan, menerima draf Rancangan Peraturan Bupati (Ranperbup), tentang pengelolaan daya tarik wisata mangrove.

Draf ini disusun oleh tim dari Universitas Maritim Raja Ali Haji (UMRAH). Penyerahan dilaksanakan di Kantor Bupati Bintan, Bintan Buyu, Kabupaten Bintan, Selasa (20/12/2022).

Bupati Roby dalam kesempatan itu merespon positif draf yang telah disusun oleh tim tersebut. Ia menyatakan, akan memberikan dukungan penuh agar draf Ranperbup itu bisa segera ditindaklanjuti oleh Pemkab Bintan.

“Rancangan ini akan segera ditindaklanjuti oleh bagian Biro Hukum untuk ditelaah bersama OPD terkait,” katanya.

Sementara itu, Penanggung Jawab Penguatan Kelembagaan Desa Matching Fund Kedaireka, Ani Suryanti menyampaikan, draf tersebut disusun, dalam rangka kegiatan Matching Fund Kedaireka tahun 2022 UMRAH bersama Badan Restorasi Gambut dan Mangrove (BRGM).

“Dalam rancangan ini berisi tentang, pengelolaan daya tarik wisata mangrove di Bintan yang disesuaikan dari hasil dari FGD sebelumnya pada bulan Oktober 2022,” jelasnya.

Ani mengatakan, salah satu pasal di dalam rancangan tersebut, membahas terkait pembentukan forum koordinasi lintas sektor.

Hal ini bertujuan, agar setiap OPD dapat turut serta berpartisipasi aktif dalam pengelolaan daya tarik wisata mangrove di Bintan.

Selain itu sambung Ani, draf ranperbup tersebut juga merupakan bentuk tindak lanjut, dari hasil diskusi kelompok terarah yang telah dilaksanakan sebelumnya bersama OPD dan stakeholder terkait.

“Dari pelaksanaan FGD tersebut dilakukan penjaringan isu dan permasalahan yang muncul. Kemudian dilakukan analisis untuk dituangkan dalam pasal per pasal pada rancangan peraturan Bupati,” pungkasnya yang dalam kesempatan itu didampingi oleh Suryadi, Pery Rahendra Sucipta, Kustiawan dan Yuri Indriani selaku Tim dari UMRAH.(kar)

Baca juga:  12 PJU Polres Bintan Kena Rotasi, Kapolsek Bintan Timur dan Binut Diganti
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini