Beranda Headline

Erwan Jadi Tersangka, Wako Rahma Lantik Lurah Tanjungpinang Kota yang Baru

0
Suasana pelantikan 24 orang pejabat eselon III dan IV serta satu camat dan lurah di lingkungan Pemko Tanjungpinang-f/istimewa-diskominfo

TANJUNGPINANG (HAKA) – Wali Kota Tanjungpinang, Rahma melantik Irma Rosida sebagai Lurah Tanjungpinang Kota yang baru, Rabu (2/6/2021).

Pelantikan lurah Tanjungpinang Kota yang baru ini, dikarenakan Lurah Tanjungpinang Kota yang lama atas nama Erwan, telah ditetapkan sebagai tersangka kasus pencabulan anak dibawah umur.

Pelantikan tersebut dibenarkan oleh Sekretaris BKPSDM Kota Tanjungpinang, Said Zainal.

“Ia benar, pelantikan sedang berlangsung. Oknum lurah sudah diberhentikan dan dilantik yang baru. Beberapa pejabat lainnya juga dilakukan pelantikan,” ungkapnya, saat dihubungi hariankepri.com

Said menjelaskan, total pejabat eselon III dan IV yang dilantik Rabu (2/6/2021) sebanyak 24 orang.

Selain lurah ada juga 1 orang Camat Bukit Bestari yang dilantik, atas nama Husain Al Hamid yang sebelumnya menjabat sebagai Sekretaris pada Kecamatan Timur.

“Total yang dilantik sebanyak 24 pejabat eselon III dan IV,” tukasnya.

Sementara itu, Wali Kota Tanjungpinang Rahma mengatakan, bahwa pelantikan ini untuk mengisi jabatan-jabatan yang kosong, karena para pejabat sebelumnya telah pensiun.

“Saya berharap dan berpesan, agar para pejabat yang baru dilantik ini bisa menjalankan amanah dan tugasnya dengan sebaik-baiknya,” pungkasnya. (zul)

Baca juga:  Covid Menurun, Wan Sis Akan Evaluasi Jam Operasional Pelaku Usaha Kuliner
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini