Beranda Headline

Gandeng Bhayangkari Pinang, Ormas Melayu Raya Bantu Sani Berobat

0
Bhayangkari Polres Tanjungpinang saat kunjungi M Sani

TANJUNGPINANG (HAKA) – Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) Melayu Raya Kota Tanjungpinang, bersama Ibu-ibu Bayangkari Polres Tanjungpinang, Rabu (26/9/2019) membantu Muhammad Sani (78) salah seorang warga Kampung Jawa, yang menderita stroke menahun.

“Kami datangi beliau (Sani, red) ke rumahnya dan kondisinya sangat memprihatinkan,” ungkap Koordinator Wilayah (Korwil) Ormas Melayu Raya Kota Tanjungpinang, Hendri Yanto kepada hariankepri.com, kemarin.

Ia menjelaskan, aksi membantu Muhammad Sani ini berangkat dari keprihatinan bersama, sehingga mereka memutuskan untuk membantu.

“Kami langsung bawa beliau ke Rumah Sakit Angkatan Laut (RSAL), untuk mendapat pengobatan,” ujar Hendri yang juga Caleg DPRD Tanjungpinang dari PDIP ini.

Hendri menceritakan, Muhammad Sani ini menderita sakit stroke sudah sekitar dua tahun lamanya. Dia sendiri tergolong keluarga yang kurang mampu.

“Selain dibawa ke RSAL, ada juga bantuan dari beberapa donatur. Ormas Kepri To Our Nations juga ikut terlibat membantu Pak Sani tersebut,” sebutnya. (zul)

Baca juga:  Datangi Pultibar, Ngesti Sebut Listrik Adalah Infrastruktur Dasar yang Belum Terpenuhi
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini