Beranda Headline

Giliran Isdianto Lantik Pejabat Pemprov Kepri Secara Diam-diam

0
Plt Gubernur Kepri Isdianto melantik pejabat Pemprov Kepri, Kamis (5/9/2019)-f/istimewa-novyana diskominfo kepri

TANJUNGPINANG (HAKA) – Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), gemar melakukan pelantikan pejabat secara sembunyi-sembunyi.

Hal itu kerap terjadi di era kepemimpinan Gubernur Kepri non aktif Nurdin Basirun.

Kali ini, Kamis (5/9/2019) Plt Gubernur Isdianto, baru saja melakukan pelantikan secara diam-diam 14 pejabat fungsional di lingkup Pemprov Kepri di Gedung Daerah.

Kondisi ini berbeda dengan pernyataan Sekretaris Daerah Provinsi Kepri TS Arif Fadillah, yang pada Rabu (28/8/2019) pekan lalu yang menyatakan bila Pemprov Kepri belum akan melakukan pelantikan pejabat dalam waktu dekat.

“Belum ada, sampai sejauh ini belum ada arahan untuk pelantikan,” katanya yang waktu itu ditemui Hotel Aston Tanjungpinang.

Hal senada juga disampaikan Kepala BKPSDM Pemprov Kepri Firdaus yang memastikan, bila belum ada perombakan pejabat eselon III dan IV dalam waktu dekat.

Karena kata dia, pihaknya belum ada mendapat instruksi baik dari Ketua Badan Pertimbangan Jabatan (Baperjakat) maupun Plt Gubernur Kepri untuk menyusun daftar pejabat yang bakal dirotasi.

“Belum ada sama sekali perintah rotasi itu,” tegasnya yang ditemui pada Sabtu (17/8/2019) lalu.(kar)

Baca juga:  Jual Narkoba Bareng Anaknya, Oknum Pejabat Lapas Tanjungpinang Ditangkap
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini