Site icon Harian Kepri

Gubernur Ansar-Wagub Marlin Berbagi Tugas saat Peringatan HUT Ke-76 RI di Kepri

Gubernur dan Wagub Kepri foto bersama Forkopimda

TANJUNGPINANG (HAKA) – Gubernur Ansar Ahmad, bertindak sebagai Inspektur Upacara pada pengibaran bendera, peringatan HUT Ke 76 Kemerdekaan RI Tingkat Provinsi Kepri Tahun 2021 dari Halaman Gedung Daerah Provinsi Kepri Tanjungpinang, Selasa (17/8).

Upacara ini dilaksanakan dalam dua sistem, ada yang dalam jaringan (daring) atau pun secara langsung. Lantaran pandemi Covid-19 yang masih melanda dan dimulai pukul 07.30 pagi.

Pasukan upacara dan undangan hadir secara langsung pun harus mematuhi protokol kesehatan yang ketat, dan didahului tes antigen sehari sebelumnya. Namun dengan segala keterbatasan tidak mengurangi khidmat pelaksanaan upacara itu sendiri.

Setelah itu, Ansar dan Marlin Agustina mengikuti upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi RI dari Istana Negara melalui video conference dari Gedung Daerah Tanjungpinang, Selasa (17/8/2021).

Dalam kesempatan tersebut tampak Gubernur Ansar dan Wagub Marlin mengenakan pakaian adat Melayu lengkap. Saat penurunan bendera sore harinya, Wagub Marlin bertindak sebagai inspektur upacara. (red)

Exit mobile version