TANJUNGPINANG (HAKA) – Dengan hadirnya transportasi online berbasis aplikasi, yakni Gojek di Kota Tanjungpinang, mendapat respon positif dari Pemerintah Kota (Pemko) Tanjungpinang.
Sebab, dengan kehadiran gojek ini bisa membuka lowongan pekerjaan (loker) baru bagi masyarakat Tanjungpinang. Hal ini disampaikan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Tanjungpinang, Riono, belum lama ini.
“Sepanjang gojek itu memberikan kemudahan kepada masyarakat, dan masyarakat juga bisa menerima, kenapa tidak?,” ucapnya.
Apalagi sambung Riono, gojek itu masuk ke Tanjungpinang dengan cara sesuai peraturan perundang-undangan, tentunya Pemko tidak bisa membatasi dan tidak bisa menolak.
“Kalau masuk ke Tanjungpinang dan sesuai aturan yang berlaku dengan daerah lain maka kita tetap akan welcome,” imbuhnya.
Meskipun begitu, Riono juga berharap, pihak gojek perlu merangkul terlebih dulu ojek-ojek pangkalan yang ada di Tanjungpinang. Sebab, kata dia, ojek pangkalan ini sudah cukup lama keberadaannya.
“Kalau mereka (ojek pangkalan) dirangkul saya pikir gak akan ada yang merasa tersaingi, dan bisa saling mendukung,” pungkasnya.(zul)