Site icon Harian Kepri

Hanya 25 Menit dari Kijang ke Toapaya, Warga Pilih Lewat Jalan Lintas Timur

Sejumlah kendaraan melintas di Jalan Lintas Timur-f/masrun-hariankepri.com

BINTAN (HAKA) – Akses jalan Lintas Timur yang menghubungkan Toapaya dan Kecamatan Bintan Timur, telah ramai dilewati warga pengguna motor maupun mobil, sejak awal Januari 2024.

Arif, seorang warga Kijang Kota mengatakan, semenjak jalan itu selesai dikerjakan dan diaspal, dirinya lebih memilih lewat Jalan Lintas Timur, jika ke
Toapaya Asri maupun arah Bintan Buyu.

“Saya pilih Lintas Timur karena lebih cepat, hanya butuh waktu sekitar 25 menit saja,” ucapnya kepada hariankepri.com, Kamis (25/1/2024).

Dibandingkan melalui jalan arah Kota Tanjungpinang, menurutnya, malah lebih banyak jalur yang harus dilalui sebelum tiba di tempat tujuan.

“Kalau lewat Tanjungpinang waktu kita hampir 1 jam. Dan boros minyak. Kalau Jalan Lintas Timur lurus aja tak belok-belok,” imbuhnya.

Ruslan, seorang warga Toapaya juga mengatakan hal yang sama. Dirinya saat ini, sering lewati jalan itu ke Kijang Kota, ketimbang melewati jalan Tanjungpinang ke Bintan Timur.

“Jalan Lintas Timur saat ini sudah lebih bagus, aspalnya mulus dan ada jalan yang dua jalur,” tutupnya dengan singkat.

Sebelumnya, PPK Satker BPJN Wilayah I Kepri, Hendra mengatakan, pihaknya telah menuntaskan pengerjaan proyek lanjutan Lintas Barat (Lintas Timur) sepanjang 4,6 Kilometer, dengan menggunakan dana APBN tahun 2023 sebesar Rp 59 miliar.

“Infrastruktur jalan itu dikerjakan oleh Kontraktor Pelaksana PT Harap Panjang, melalui dana Inpres tahun 2023,” imbuhnya. (rul)

Exit mobile version