Site icon Harian Kepri

Harga Sembako Murah Dipersoalkan, Kadisperdagin Sebut Ada Biaya Angkut

Kepala Disperdagin Kota Tanjungpinang, Ahmad Yani-f/zulfan-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperdagin) Kota Tanjungpinang, Ahmad Yani, menanggapi terkait persoalan selisih harga paket sembako murah yang dijalankan melalui dinasnya pada Senin (4/4/2020) kemarin.

Menurut Yani, kegiatan pasar murah ini sudah rutin dilakukan setiap tahunnya, menjelang lebaran Idul Fitri 1441 Hijriah. Pasar murah tersebut juga dilaksanakan, dengan mekanisme lelang umum melalui Unit Pelaksana Pelelangan.

“Sehingga yang mengadakan barang kebutuhan pokok tersebut adalah pihak penyedia,” kata Yani.

Ia menjelaskan, untuk harga pasar per paket sembako tersebut sebesar Rp 123 ribu, sudah termasuk pajak, biaya overhead berupa pengepakan dan pendistribusian, dan keuntungan berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 16 Tahun 2018.

“Jumlah paket yang tersedia sebanyak 12.696 paket. Harga yang berlaku di pasar sebesar Rp 123 ribu per paket, subsidi Pemko sebesar Rp 63 ribu per paket. Sehingga harga jual kepada masyarakat seharga Rp 60.000,” terangnya.

Selain itu, ia menjelaskan, jumlah harga sembako tersebut sudah termasuk biaya angkut ke-19 titik penjualan se-Kota Tanjungpinang, dan dengan pertimbangan, telur merupakan produk hewani yang tidak tersedia dalam stok yang banyak dalam 1 hari, sehingga dibutuhkan pengantaran lebih dari 1 kali pada setiap titik penjualan.

Rincian harga paket sembako murah Disperdagin Kota Tanjungpinang-f/istimewa-humas pemko

Adapun paket sembako murah yang disediakan sebelumnya, yaitu gula pasir 2 Kg, tepung terigu 2 Kg, minyak goreng 1 liter, dan telur ayam 30 butir.

Menurutnya, sasaran kegiatan ini adalah masyarakat Tanjungpinang, terutama masyarakat menengah ke bawah.

“Melalui pasar murah ini, diharapkan tidak terjadi lonjakan harga bahan pokok menjelang lebaran. Agar masyarakat bisa mendapatkan harga lebih murah dari harga pasar,” tukasnya.(zul/humas)

Exit mobile version