Site icon Harian Kepri

Imbas Putusan MK, Gedung DPRD Kepri Didemo Mahasiswa

Para personel kepolisian saat berusaha negosiasi dengan para pendemo di depan Kantor DPRD Kepri, Kota Tanjungpinang, Jumat (23/8/2024)-f/dimas-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Ratusan personel Polresta Tanjungpinang berjaga di depan Gedung DPRD Kepri, Jumat (23/8/2024), mengamankan demontrasi yang dilakukan mahasiswa dan jurnalis.

Dari pantauan hariankepri.com, para personel ini berjaga ketat dari depan pagar masuk kantor hingga di dalam kantor tersebut. Tampak sejumlah kendaraan polisi juga disiapkan untuk pengamanan tersebut.

Sementara itu, Kabag Ops Polresta Tanjungpinang, Kompol Hadi Sucipto menyampaikan, jumlah personel yang turun untuk penjagaan demo tersebut sebanyak 102 orang.

“Ada unit dalmas dan tim negosiasi,” jelasnya kepada hariankepri.com.

Ia mengutarakan, bahwa jumlah personel yang diterjunkan tersebut telah sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP) yang ditentukan.

“Kita menyesuaikan dengan jumlah pendemo, kita tidak boleh meremehkan. Jika ada kejadian yang tidak diinginkan, langsung segera kita atasi,” ungkapnya.

Diketahui para pendemo tersebut hadir melaksanakan unjuk rasa untuk mengawal putusan Mahkamah Konstitusi (MK), hingga draft PKPU disahkan sesuai putusan MK.

Dari awal berlangsungnya demo tersebut hingga usai, rangkaian unjuk rasa dapat berjalan dengan lancar dan kondusif. (dim)

Exit mobile version