Site icon Harian Kepri

Ini Dia Film Terpopuler yang Akan Tayang di 2017

Spiderman

Sejumlah film yang akan ditayangkan di tahun 2017, diprediksi pengamat dan kritikus akan populer. Namun, popularitas film dapat berubah-ubah tergantung dari tingkat kepopulerannya di masyarakat. Penilaian ini subjektif, tinggi atau tidaknya peringkat itu tergantung penilaian anda sendiri. Ini dia filmnya. Ok let’s cek it.

1. FAST FURIOUS 8

The Fate of the Furious atau Fast and Furious 8 dipastikan menghadirkan Lucas Black, aktor utama Tokyo Drift. Dijadwalkan akan resmi dirilis tanggal 12 April 2017 di Perancis.

Film “Fast And Furious” ini akan menceritakan pada karakter yang diperankan pada russell. Pada Furious 7, Russell menjadi seorang agen rahasia yang dikenal dengan nama Mr. Nobody. Agen ini meminta Dominic Toretto (Vin Diesel) untuk mencuri sebuah program rahasia.

Dilansir dari Motor Authority saat diwawancarai oleh Jimmy Kimmel, Vin Diesel mengatakan bahwa dalam seri ini salah satu lokasi yang dipilih sebagai alur cerita adalah New York,AS.

Bagi Michelle, Film kedelapan memang penting karena menandai mereka para bintangnya “Move on” dari tragedi yang menimpa Paul Walker. Kami perlu alasan untuk meneruskan (kematian) Paul ujarnya, dan selain itu film ini sudah jadi franchise global.

Vin Diesel juga berbicara sedikit tentang Fast And Furious 8. Ia punya sebutan buat film tersebut “F8″ yang dibaca”fate” atau takdir. Paul kerap bilang film kedelapan sudah ditakdirkan untuk dibuat, kalau saudaramu sudah bilang begitu kita tinggal memastikan omongannya terlaksana.

2. TRANSFORMERS: THE LAST KNIGHT

“Age of Extinction was a reboot of the previous three Transformers movies, but this new movie is expected to be different as it attempts to create a greater cinematic universe for Transformers” dikutip hollywood reporter.

Hal ini mengindikasikan bahwasannya film Transformers: The Last Knight berbeda dengan series film tranformer sebelumnya yaitu Age of Extinction. Nantikan film ini yang akan release tanggal 23 juni 2017.

SINOPSIS Transformers: The Last Knight.

Sutradara terkenal Michael Bay kembali menangani sekuel film Transformers yang berjudul Transformers: The Last Knight. Kesuksesan film sebelumnya, Transformers: Age of Extinction tidak lepas dari tangan dingin sang sutradara ditambah lagi hadirnya aktor terkenal Mark Wahlberg membuat film tentang robot-robot raksasa ini menjadi semakin “hidup”.

Yupz, cerita di film Transformers: The Last Knight ini masih berfokus pada pertempuran antara manusia yang bersekutu dengan Autobots pimpinan Optimus Prime, melawan kelompok robot jahat, Decepticons yang dipimpin oleh Megatron. Dalam film Transformers: The Last Knight ini diceritakan Optimus Prime ingin menghidupkan planet asalnya yang telah mati dengan bantuan sebuah artefak yang berada di bumi.

Selain Mark Wahlberg, sosok prajurit pemberani, Kolonel William Lennox yang diperankan oleh aktor Josh Duhamel masih akan tampil dalam film Transformers: The Last Knight ini. Bagi kamu yang penasaran dengan film ini harap sabar dulu, karena film ini akan dirilis pada 23 Juni 2017 mendatang.

3. SPIDER-MAN: HOMECOMING

Aktor Hollywood muda pemeran Peter Parker atau Spider-Man (Tom Holland) yang memulai debut di film permanya Captain America: Civil War, akan kembali lagi menjadi Aktor utama dalam film Spider-man Homecoming yang di garap produsen film besar asal Amerika, Marvel Studios. Bersama dengan Sony Pictures and Disney, Marvel Studio membawa new versi dari Spider-man untuk lebih hidup lagi.

Film Spider-Man : Homecoming ini akan dibintangi oleh Tom Holland, Marisa Tomei, Zendaya, Roert Downey Jr, Michael Keaton, Tony Revolori, Michael Barbieri dan Kenneth Choi yang akan digarap oleh Marvel Entertainment yang rencananya akan tayang pada 7 July 2017 (USA).

Sinopsis Film Spider-Man : Homecoming (2017)

Film Spider-Man : Homecoming ini akan menceritakan Parker (Tom Holland) yang berusaha mencari jalan untuk kembali pulang. Dan dalam sebuah tampilan perkenalan, Holland memperlihatkan saat Parker memasuki rumahnya untuk menemui Aunt May bersama Tony Stark dan mengatakan kepada Parker bahwa dia telah diberikan spesialisasi dan telah diterima, perkenalan ini ditunjukkan dengan film yang telah hadir Captain America : Civil war.

Pada waktu itu Peter Parker duduk di bangku SMA dan timbulah gejolak di dalam batin Peter Parker. Sang superhero akan dihadapakn oleh kebimbangan antara menyelamatkan dunia atau menyelesaikan pekerjaan rumahnya (PR) yang datang di waktu bersamaan.

4. POWER RANGERS

Film Power Ranger ini menceritakan kisah lima anak SMA yang harus menjadi kuat atau superhero ketika mereka menyadari bahwasannya kota yang dicintainya Angle Grove terancam oleh bangsa alien. Terpilih oleh takdir yang takbisa dihindari, lima pahlawan ini dengan cepat menyadari bahwasanya hanya merakalah yang dapat menyelamatkan kota mereka. Tapi untuk melakukannya mereka harus mengatasi masalah kehidupan nyata yang pahit dan bersatu sebagai Power Rangers sebelum terlambat.

Film “Powers Rangers” ini akan dibintangi oleh Elizabeth Banks, David Denman, Naomi Scott dan Becky G. Sedangkan rumah produksinya adalah Saban Films, Toei Company dan Temple Hill Productions. Rencananya film ini akan dirilis perdana pada 24 Maret 2017 (USA).

Sinopsis Film Powers Rangers (2017)

Film “Powers Rangers” akan menceritakan tentang asal mula Mighty Morphin Power Ranges. Dikisahkan sekelompok remaja yang mendapatkan kekuatan super sebagai pahlawan super. Dengan kekuatan itu, mereka diminta oleh Zorgon untuk menyelamatkan dunia dari alien jahat bernama Rita.

Kisah kelima pahlawan super ini akan dibuat lebih menarik lagi, setiap pahlawan ketika akan melawan musuhnya, mereka akan mengubah dirinya dengan menggunakan kostum warna-warni dan memiliki cara tersendiri untuk berubah.(red/tips-dolanan.blogspot.co.id)

Exit mobile version