Beranda Headline

Ini Empat Parpol yang Belum Lengkap Administrasinya

0
Robby Patria

TANJUNGPINANG (HAKA) – Sebanyak 19 Partai Politik (Parpol) yang mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tanjungpinang, namun masih ada empat parpol yang belum melengkapi administrasinya, berupa Kartu Tanda Anggota (KTA) dan KTP.

“Partainya PPP, PAN, Gerindra dan Partai Garuda.,” sebut Ketua KPU Kota Tanjungpinang, Robby Patria Kamis (16/11/2017) usai penyampaian hasil penelitian administrasi ke anggotaan Parpol, di Hotel Bintan Plaza.

Ia menegeaskan, bahwa minimum yang harus dipenuhi oleh parpol itu sebanyak 207 KTA dan KTP. Sementara, PAN hanya 136, PPP 113, Gerindra 185 dan Garuda 176.

Menurutnya, parpol yang kurang lengkap ini masih ada waktu perbaikan pendaftaran dari tanggal 18 November hingga 1 Desember 2017 mendatang.

“Setelah mereka melakukan perbaikan, maka akan dilakukan pengecekan lagi,” katanya,

Ia menambahkan, untuk Partai Idaman, PKPI dan Republik yang baru saja lolos, juga sebetulnya masih ada yang kurang.

“Nanti akan kita cek lagi, tapi kita masih menunggu instruksi dari KPU RI apa selanjutnya yang akan dilakukan KPU di daerah, karena mereka (Partai Idaman, PKPI dan Republik) diloloskan melalui keputusan Bawaslu. Jadi saat ini kita masih menunggu dari KPU RI,” terangnya. (zul)

Baca juga:  Konflik Rempang, Ansar Minta Semua Elemen Jaga Suasana Supaya Kondusif
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini