Beranda Headline

Jadi Pj Wako, Hasan Berkomitmen Lanjutkan Progam Sebelumnya

0
Pj Wali Kota Tanjungpinang, Hasan bersama Gubernur Kepri, Ansar Ahmad dan Ketua TP PKK Provinsi Kepri, Dewi Kumalasari Ansar usai pelantikan, Kamis (21/9/2023)-f/zulfikar-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Pj Wali Kota Tanjungpinang, Hasan, menyatakan komitmen untuk melanjutkan program-program pembangunan yang telah digagas oleh pemimpin sebelumnya.

“Saya akan tetap melanjutkan program pemimpin sebelumnya, dan juga akan melakukan terobosan untuk membangun Kota Tanjungpinang,” kata Hasan, usai dilantik sebagai Pj Wali Kota Tanjungpinang, di Gedung Daerah, Kota Tanjungpinang, Kamis (21/9/2023).

Hasan menegaskan, dalam menakhodai Kota Tanjungpinang, ia juga akan menjalankan program yang telah diamanatkan oleh Mendagri, Tito Karnavian dan Gubernur Kepri, Ansar Ahmad.

“Salah satunya yakni menyukseskan Pemilu 2024 dan Pilkada Kota Tanjungpinang agar dapat berlangsung dengan aman, lancar dan kondusif,” tegasnya.

Selain itu, sambungnya, program penanganan inflasi, penurunan angka stunting, dan penurunan angka kemiskinan di Kota Tanjungpinang juga menjadi program utama yang akan dilaksanakan selama memimpin Kota Tanjungpinang.

“Karena program itu, menjadi atensi dari Presiden Joko Widodo,” jelasnya.

Dalam kesempatan itu, Hasan pun meminta dukungan dari seluruh elemen masyarakat, Forkompinda Kota Tanjungpinang, serta OPD di lingkungan Pemko Tanjungpinang agar program yang akan ia jalankan untuk memajukan Kota Tanjungpinang bisa terealisasi dengan baik.

“Kami mohon doa restu untuk mendukung saya menjalani roda pemerintahan Kota Tanjungpinang,” pungkasnya.(kar)

Baca juga:  Sekda Batam Anulir Aturan PNS Sumbang Duit untuk Bantu Koruptor
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini