TANJUNGPINANG (HAKA) – Kapolresta Tanjungpinang, Kombes Pol Budi Santosa menyebutkan, sebanyak 284 personelnya diterjunkan untuk pengamanan TPS, di kota Tanjungpinang, Senin (25/11/2024).
“Ada 1 area yang TPS nya bisa sampai 3, kita turunkan 2 personel, karena jumlah personel juga terbatas,” ungkapnya, kepada hariankepri.com.
Lebih lanjut Kapolresta mengatakan, bahwa dalam pelaksanaan pengamanan tersebut, personelnya tidak diperbolehkan untuk membawa senjata api dan selalu mengedepankan sikap yang humanis kepada masyarakat.
“Semua TPS kita anggap memiliki kerawanan agar tingkat kewaspadaan kita lebih tinggi,” sebutnya.
Dalam kesempatan itu, ia juga tidak lupa mengingatkan kepada seluruh personel yang bertugas, untuk selalu menjaga kesehatan serta mengedepankan sikap netralitas yang baik.
“Saya juga minta seluruh personel untuk mengetahui persis karakteristik daerah yang dijaganya, agar semua kegiatan dapat berjalan dengan lancar,” tukasnya. (dim)