Site icon Harian Kepri

Kasatpolair dan Kasi Propam Natuna Terima Bintang Bhayangkara Nararya

Kapolres Natuna AKBP. Nugroho Dwi Karyanto, S.I.K menyematkan Tanda Kehormatan Bintang Bhayagkara Nararya-f/dani-hariankepri.com

NATUNA (HAKA) – Kepala kepolisian Resort (Kapolres) Natuna AKBP Nugroho Dwi Karyanto, menganugerahkan tanda kehormatan kepada empat perwira polisi Polres Natuna, disela perayaan HUT ke-73 Bhayangkara, Rabu (10/7/2019).

Para personel ini diberi tanda kehormatan Bintang Bhayangkara Nararya. Mereka adalah, Kompol Zul Jupri sebagai Kabag Sumda dan Iptu Zulkarnain yang menjabat Kasatpolair Polres Natuna.

Selain itu, ada juga Iptu Nellay Boy, Kasi Propam Polres Natuna dan Iptu Ronald Tampubolon, perwira Polres Natuna.

Pemberian tanda kehormatan tersebut berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 47 TK Tahun 2019.

“Tanda penghormatan ini diberikan atas dasar jasa besar yang dilakukan oleh anggota polri,” terang AKBP Nugroho Dwi Karyanto.

Penghargaan kepada anggota polri ini, kata Kapolres, adalah mereka yang telah berjasa dengan keberanian, kebijaksanaan dan ketabahan luar biasa melampaui panggilan kewajiban yang disumbangkan untuk kemajuan dan pengembangan kepolisian.

“Dan tidak pernah cacat selama bertugas di kepolisian,” ungkapnya.

Hadir dalam upacara ini Wakil Bupati Natuna Ngesti Yuni Suprapti, unsur Forkominda, Anggota DPRD, Kepala OPD, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda.

Upacara diakhiri dengan penampilan atraksi Drum Band dari siswa SMAN 2 Bunguran Timur dan hiburan rakyat. (dan)

Exit mobile version