Site icon Harian Kepri

Kasi Pidsus Kejari Pinang Dimutasi, Pengganti dari Sarolangun Jambi

Kajari Tanjungpinang Joko Yuhono, memimpin sertijab tiga pejabat utama, di Aula Kantor Kejari Tanjungpinang-f/istimewa-dokumen intelijen

TANJUNGPINANG (HAKA) – Kajari Tanjungpinang Joko Yuhono, memimpin sertijab tiga pejabat utama Kejari Tanjungpinang, Rabu (29/4/2021).

Usai prosesi sertijab, Joko menyebutkan, ada tiga pejabat utama yang dimutasi, yakni, Kasi Pidum Wawan Rusmawan.

Wawan pindah tugas sebagai Kasi Ekonomi dan Moneter Bidang Intelijen Kejati Banten. Ia digantikan oleh Sudiharjo dari Kasi Barang Bukti Kejati Sukabumi Jawa Barat.

Selanjutnya Kasi Pidsus Aditya Rakatama, dimutasi sebagai Kasi Intelijen Sidoarjo, Jawa Timur. Ia digantikan oleh Dasril sebagai Kasi Datun Kejari Sarolangun.

Lalu, Kasubag Pembinaan A Saud Halomoan N pindah sebagai Kasi Pemeriksaan Kejati Kepri. Ia digantikan oleh Andriansyah selaku Kasi Pidsus Kejari Tanjung Balai Karimun.

Khusus pejabat yang baru, pesan Joko, memiliki tantangan lebih kompleks ke depannya.

Jadi, mereka harus banyak melakukan berbagai inovasi. Sehingga bisa menjawab serta beradaptasi dengan situasi dan kondisi yang akan datang.

“Saya minta penjabat yang baru, agar melakukan pekerjaan lebih baik dari yang kemarin,” ucap Joko kepada wartawan.

Untuk pejabat lama, ia berharap agar memberikan warna yang lebih baik lagi. Atas berbagai pengalaman maupun referensi yang pernah dilakukan di ibu kota Kepri ini.

“Saya berharap di tempat tugas yang baru lebih sukses lagi,” pungkasnya. (rul)

Exit mobile version