Site icon Harian Kepri

Kasus Aktif Tinggal 1 Orang, Tanjungpinang Menuju Kota Bebas Covid

Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Sri Handono-f/zulfan-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Hingga Selasa (17/5/2022), kasus aktif Covid-19 di Kota Tanjungpinang tinggal satu pasien. Hal ini juga mengindikasikan, Tanjungpinang menuju kota bebas covid.

Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Kota Tanjungpinang, Sri Handono mengatakan, satu pasien itu, saat ini sedang dirawat di rumah sakit.

“Kasus hanya tinggal 1 Pasien tersebut awalnya merupakan pasien di rumah sakit, namun setelah di skrining ternyata positif,” sebutnya, Selasa (17/5/2022) kepada hariankepri.com.

Menurutnya, satu pasien tersisa yang positif tersebut sudah cukup berumur atau lanjut usia. Mudah-mudahan secepatnya pasien itu akan segera sembuh, sehingga Covid-19 Tanjungpinang bisa zero kasus.

Sebelumnya Wali Kota Tanjungpinang, Rahma berharap, setelah cuti Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah, kasus aktif Covid-19 di Tanjungpinang ini, terus menurun.

“Alhamdulillah angkanya terus menurun, tentunya kondisi seperti ini harus kita syukuri,” sebutnya, Senin (9/5/2022) pekan lalu.

Kendati demikian, ia meminta kepada seluruh masyarakat tetap berdoa dan menerapkan protokol kesehatan seketat-ketatnya, mengingat pandemi masih ada.

“Saya juga berharap setelah libur kemarin dan banyak yang balek kampung terhindar dari penularan, lagi pun masyarakat sudah banyak yang booster,” tukasnya.(zul)

Exit mobile version