Site icon Harian Kepri

Ketua DPRD Dampingi Gubernur Buka Musrenbang Kepri 2018

Didampingi Ketua DPRD Kepri Jumaga Nadeak, Gubernur Nurdin memukul gong tanda pembukaan Musrenbang Kepri 2018

TANJUNGPINANG (HAKA) – Gubernur Kepri, Nurdin Basirun membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Provinsi Kepri Tahun 2018 di Hotel CK, Tanjungpinang, Rabu (28/3/2018). Gubernur ikut didampingi Ketua DPRD Kepri Jumaga Nadeak dalam pembukaan ini. Pembukaan ditandai pemukulan gong oleh Gubernur.

Terlihat hadir juga Wakil Gubernu Isdianto, Sekretaris Daerah TS Arif Fadillah, Anggota DPR RI Dapil Kepri Dwi Ria Latifa beserta jajaran FKPD dan unsur terkait.

Nurdin mengatakan, bahwa pentingnya untuk bekerja bersama melakukan terobosan-terobosan yang kreatif dan energik. Terobosan kreatif itu bukan hanya milik Gubernur berserta jajaran OPD nya saja, namun juga pihak DPRD, Kabupaten dan Kota juga seluruh elemen masyarakat serta pemerintah pusat dalam membangun sinergi.

Musrenbang sendiri berlangsung selama 2 hari mulai dari 28 Maret hingga 29 Maret 2018 dengan mengundang Dirjen Bina Administrasi Kewilayahan, Kementerian Dalam Negeri RI, Eko Subowo dan Rudy Soeprihadi Prawiradinata Deputi pengembangan regional Bappenas RI yang bertindak sebagai narasumber.

Musrenbang ini ikuti oleh kurang lebih sebanyak 800 orang yang terdiri dari FKPD, DPR dan DPD RI, Kementrian dan Lembaga, BUMN, Bupati dan Wali Kota beserta jajaran OPD, Perguruan Tinggi, Insan Pers dan tokoh masyarakat.(red)

 

Exit mobile version