Site icon Harian Kepri

Lawan Kolom Kosong, Roby Tetap Ajak Warga Datang ke TPS Coblos Nomor 1

Seorang warga Perumahan Buana Asri, Kelurahan Sei Lekop sedang memperagakan tata cara pencoblosan suara sah, saat kampanye paslon nomor urut 1 Bupati dan Wakil Bupati Bintan Roby-Deby-f/masrun-hariankepri.com

BINTAN (HAKA) – Calon Bupati Bintan Roby Kurniawan mengajak warga Kampung Jawa, Kelurahan Sei Lekop, Bintan Timur untuk menyalurkan hak pilihnya ke TPS pada 27 November nanti.

“Ayo bapak ibu semua kita sama-sama ke TPS menyalurkan hak pilih, semoga Bintan semakin baik bisa menghadirkan nuansa kebersamaan,” imbuhnya.

Dirinya mengakui bahwa kandidat di pilkada Bintan hanya satu pasang calon yang diusung dan didukung oleh 13 partai politik (parpol).

Artinya, semua partai yang mempunyai kursi di DPRD Bintan ikut mendukung dan mengkampanyekan Paslon Roby-Deby untuk memenangkan pesta demokrasi pilkada tahun 2024 ini.

“Ini menandakan bahwa jika Paslon Roby-Deby memimpin Bintan, maka akan memudahkan eksekutif dan legislatif dalam menjalankan berbagai program demi kesejahteraan masyarakat Bintan nantinya,” jelasnya.

Untuk itu, kata Roby kepada peserta kampanye agar jangan terpengaruh terhadap isu-isu negatif yang menurunkan niat untuk datang ke TPS.

Sebab, Paslon Roby-Deby telah mempunyai visi-misi dan program yang jelas untuk kemajuan pembangunan Bintan selama 5 tahun mendatang.

“Meskipun ada kolom kosong, tetap harus mencoblos paslon nomor urut 1 untuk Roby-Deby, dan Ansar-Nyanyang di Gubernur dan Wakil Gubernur Kepri,” tutupnya.

Di akhir kampanyenya, Roby berjanji akan memprioritaskan usulan masyarakat, seperti pembangunan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH), lampu jalan umum, maupun semenisasi.

“Prinsipnya demi kepentingan umum, Roby-Deby akan memprioritaskan program-program masyarakat,” tutupnya saat kampanye di perumahan itu, Sabtu (12/10/2024). (rul)

Exit mobile version