Beranda Ragam Gallery

Lis Pimpin Upacara HUT Kota Otonom Tanjungpinang

0

TANJUNGPINANG (HAKA) – Tepat pada Selasa 17 Oktober 2017, Kota Tanjungpinang genap 16 Tahun sebagai daerah otonom.

Untuk mensyukuri itu, Pemerintah Kota (Pemko) Tanjungpinang menggelar upacara Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Otonom Tanjungpinang. Upacara ini, dipimpin oleh Wali Kota Tanjungpinang, Lis Darmansyah, di halaman Kantor Wali Kota, Senggarang.

Upacara diikuti oleh Wakil Wali Kota, Syahrul, Sekretaris Daerah, Riono, pejabat Pemerintah Provinsi Kepri, unsur FKPD, Anggota DPRD, segenap OPD Pemko Tanjungpinang, tokoh masyarakat, tokoh agama, alim ulama, ASN, dan honorer.

Hadir juga tokoh pejuang dan pendiri Kota Tanjungpinang, di antaranya mantan Walikota Tanjungpinang, Hj. Suryatati A. Manan, Efiyar M Amin, dan beberapa tokoh pejuang lainnya.

Wali Kota Lis Darmansyah, menjelaskan dalam periode 5 tahun terakhir pembangunan Tanjungpinang telah berada pada jalur yang tepat dan benar.

Seusai upacara, Pemko Tanjungpinang memberi penghargaan dan hadiah kepada pegawai teladan, lomba gotong-royong di kelurahan, pengunjung perpustakaan terbaik, bantuan pemadam api ringan, dan bantuan Korpri.

Rangkaian peringatan HUT Kota Otonom dilanjutkan dengan Sidang Paripurna Istimewa DPRD Kota Tanjungpinang, yang dilaksanakan di Ruang Rapat Paripurna, Gedung DPRD Kota Tanjungpinang, Selasa (17/10/2017).

Sidang Paripurna Istimewa DPRD Kota Tanjungpinang dihadiri Sekretaris Daerah Provinsi Kepri, Sekretaris Daerah Kota Tanjungpinang, Sekretaris Daerah Kabupaten Bintan, unsur FKPD, Pimpinan dan Anggota DPRD, jajaran OPD, tokoh perjuangan dan pendiri Kota Tanjungpinang, toko masyarakat, politik, alim ulama, pemuka agama, serta majelis undangan yang hadir.***

 

Baca juga:  Bakesbangpol Kepri Ikut Menghadiri Peringatan Hari Otonomi Daerah
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini