NATUNA (HAKA) – Kepala Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia Kabupaten Natuna, Erwita Yuda menyampaikan, bahwa seleksi penerimaan CPNS di Pemkab Natuna sudah berdasarkan Keputusan Menpan RB Nomor 649 Tahun 2019.
“Dalam keputusan tersebut ditetapkan sebanyak 179 formasi CPNS, tenaga guru 72, tenaga kesehatan 56 dan tenaga teknis 51,” ujar Erwita Yuda disela-sela kegiatan pembukaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Formasi 2019 di SMAN 1 Bunguran Timur, Senin, (27/1/2020).
Erwita menjelaskan, sejak dimulai pembukaan pendaftaran hingga penutupan seleksi CPNS, jumlah pelamar sebanyak 1.948 orang, dan yang lulus administrasi 1.671 orang.
Kepada peserta tes, Erwita mengingatkan bahwa untuk lulus tes tidak mudah, dan juga tidak terlalu sulit. Kuncinya adalah, banyak-banyak belajar dan harus menyelesaikan soal-soal yang berkaitan dengan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD).
Sementara itu Sekretaris BKPSDM, Adamsyah menambahkan bahwa tes yang dilaksanakan ini berlangsung selama 7 hari dari tanggal 27 Januari sampai 2 Februari 2020.
“Setiap hari ada 5 gelombang,” ujarnya.
Adamsyah berharap semoga peserta yang mendaftar dapat lulus terutama anak daerah dimana tercatat sekitar 90 persen merupakan pendaftar anak daerah yang dibuktikan dengan KTP Natuna. (dan)