Beranda Headline

Malam Hari Pasar Baru Masih Gelap, Pemko akan Pasang 6 PJU Baru

0
Suasana Lorong Gambir yang tampak belum terpasang PJU-f/zulfan-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Wilayah Pasar Baru Encik Puan Perak masih terpantau gelap gulita ketika malam hari. Di area ini, masih minim Penerangan Jalan Umum (PJU), khususnya di lorong pasar tersebut.

Penjabat (Pj) Wali Kota Tanjungpinang, Hasan menyampaikan, berdasarkan site plan pembangunan, memang khusus PJU di kawasan tersebut, tidak termasuk dalam perencanaan awal.

“Saya bersama Perkim cek di malam hari ternyata memang gelap,” kata Hasan, kepada hariankepri.com, kemarin.

Ia mengatakan, ketika peninjauan berlangsung, dirinya sudah membahas dengan warga setempat yang tinggal di kawasan pasar itu, dalam menentukan titik lokasi pemasangan PJU.

“Dari hasil itu sudah kita tetapkan, dan akan dipasang sebanyak 6 PJU baru,” terangnya.

Saat ini, kata dia, Dinas Perkim Kota Tanjungpinang sedang menyiapkan segala administrasi dan proses pengadaan tiang dan lampu tersebut.

“Karena di lokasi itu masih ada yang belum ada tiangnya,” terangnya.

Menurutnya, proyek pengadaan PJU itu akan segera dilakukan Dinas Perkim Kota Tanjungpinang sebelum peresmian Pasar Baru Encik Puan Perak dilakukan.

“Kita belum meresmikan karena Kementerian PUPR belum menyerahkan aset ke pemko,” tukasnya.(zul)

Baca juga:  Sekdako Ungkap Alasan Sekwan Belum Dilantik: Administrasi Belum Lengkap
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini