Beranda Lipsus Pariwara

Melalui Disdik Kepri, Pemprov Alokasikan Rp 24 Miliar untuk Bantuan Dana SPP

0
Perwakilan SMK dari Tanjungpinang saat menerima bantuan secara simbolis yang diserahkan Plt Gubernur Kepri, Isdianto-f/istimewa-humas pemprov

TANJUNGPINANG (HAKA) – Plt Gubernur Kepri Isdianto menyerahkan bantuan pembebasan, keringanan dan bantuan pendanaan penyelenggaraan pendidikan SMAN/S, MAN/S, SMKN/S, SLBN/S se-Provinsi Kepulauan Riau di Gedung Daerah, Kota Tanjungpinang, Selasa (26/5/2020).

Besaran bantuan yang diberikan Pemprov Kepri untuk pembebasan, keringanan dan bantuan pendanaan penyelenggaraan pendidikan SMAN/S, MAN/S, SMKN/S, SLBN/S se-Provinsi Kepri ini yakni Rp 24.844.612.000.

Dalam kesempatan itu, Isdianto menyebut, pandemi wabah Covid-19 saat ini tidak hanya berdampak pada sektor ekonomi. Namun, juga berdampak ke sektor pendidikan.

Ia mengutarakan, berdasarkan SKB Mendagri dan Menkeu, maka pemberian bantuan sosial Sumbangan Pendanaan Pendidikan (SPP) ini, termasuk pada Diktum Ketiga.

Yakni, Penyediaan Jaring Pengaman Sosial melalui pemberian bantuan sosial kepada masyarakat kurang mampu, yang mengalami penurunan daya beli akibat pandemi

“Untuk itu pemberian bantuan ini diharapkan dapat memberikan manfaat, sehingga proses pendidikan dapat berjalan lancar di tengah pandemi yang melanda negeri ini,” harapnya.

Baca juga:  Ansar Minta PLN Jelaskan ke Masyarakat Batam Soal Tarif Listrik yang Naik
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini