Site icon Harian Kepri

Monumen RHF Dicoret-coret, Satpol Tak Tau Siapa Pelakunya

Monumen Raja Haji Fisabilillah yang dicoret-coret orang tak dikenal-f/zulfan-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Salah satu bangunan bersejarah, monumen Raja Haji Fisabilillah (RHF) di Tepilaut, dicoret-coret oleh orang tidak dikenal.

Monumen yang dicoret dengan cat warna hitam dengan bentuk beragam gambar ini, memenuhi dinding sisi bawah monumen tersebut.

Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Tanjungpinang, Hantoni mengatakan, bahwa pihaknya sedang menyelidiki kejadian tersebut.

“Anggota sedang menyelidiki untuk mengetahui siapa yang mencoret-coret dindingnya tersebut,” ungkapnya, Senin (19/8/2019) saat dihubungi.

Hantoni menegaskan, pihaknya belum mengetahui persis siapa pelaku pencoretan di monumen tersebut.

“Segala sesuatu itu memang ada sanksinya, kami lihat dulu bagaimana, yang jelas kami cari dan selidiki dulu siapa pelakunya,” ungkapnya.

Pihaknya juga akan berkoordinasi dengan dinas terkait, untuk memperbaiki dinding yang dicoret oleh orang tidak dikenal itu.

“Kami harap hal serupa tidak terulang kembali, karena bangunan itu milik pemerintah dan milik kita bersama. Itu salah satu bangunan bersejarah yang harus dijaga bersama-sama,” pungkasnya.(zul)

Exit mobile version