TANJUNGPINANG (HAKA) – Plt Wali Kota Tanjungpinang, Rahma menegaskan pasien positif Covid-19 berinisial SU umur 52 tahun, dinyatakan sembuh oleh pihak Medis RSUD Raja Ahmad Tabib (RAT) Provinsi Kepri, pada Jumat (24/7/2020).
“Berdasarkan hasil pemeriksaan PCR dua kali berturut-turut negatif, maka pasien dapat disimpulkan sembuh,” ucap Rahma, Jumat (24/7/2020) sore.
Sedianya dengan kesembuhan SU tersebut, maka Kota Tanjungpinang akan berstatus nihil positif Corona atau Covid-19. Namun, di hari yang sama, ada 3 warga Tanjungpinang terkonfirmasi positif.
“Mereka sekeluarga yakni, perempuan berinisial RZ umur 68 tahun. Lalu cucu yang bersangkutan berjenis kelamin laki-laki, berinisial AS umur 13 tahun dan anak perempuan, AM usia 9 tahun,” terang Rahma.
Ketiganya, warga Tanjungpinang berdomisili di Jalan Brigjen Katamso, Kelurahan Tanjung Unggat, Kecamatan Bukit Bestari.
Tiga pasien ini sambung Rahma, tidak memiliki riwayat perjalanan keluar Kota Tanjungpinang.
Namun ia menduga, mereka tertular dari menantu RZ serta ayah dari AS dan AM, setelah melakukan perjalanan ke daerah transmisi lokal yakni Solo, Surabaya dan Jakarta.
“Pasien nomor 30 dan 31, awalnya tidak menunjukkan gejala Covid-19. Tapi tertular dari pasien nomor 32, AM yang memiliki gejala demam tinggi dan muntah-muntah,” tutupnya.
Rahma menambahkan, saat ini kondisi ketiga pasien stabil dan dikarantina, di Rumah Singgah RSUD RAT Provinsi Kepri. (rul)