Site icon Harian Kepri

PDAM Tirta Kepri Pastikan Distribusi Air Tetap Lancar Jelang Lebaran Idul Fitri

Direktur PDAM Tirta Kepri, Abdul Kholik-f/zulfikar-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – PDAM Tirta Kepri pastikan pasokan air akan tetap stabil hingga perayaan Idul Fitri 1445 Hijriah.

Direktur PDAM Tirta Kepri, Abdul Kholik, menyampaikan, bahwa ketinggian muka air di Waduk Sei Pulai, Kabupaten Bintan, saat ini berada pada angka 3,84 meter.

“Ini sedikit di bawah ketinggian normal, ketinggian normalnya yaitu sekitar 4 meter,” ucapnya kepada hariankepri.com, Jumat (29/3/2024).

Ia mengatakan, meskipun terjadi penyusutan sebesar 2-3 cm per hari sejak awal bulan Maret 2024, pihaknya juga memastikan bahwa kondisi tersebut masih dalam batas aman.

Selain itu, Abdul Kholik juga menjamin kelancaran pasokan air untuk kebutuhan industri saat lebaran nanti. “Meskipun terjadi penyusutan, kami berusaha untuk menjaga kelancaran pasokan air, sehingga layanan bagi masyarakat akan tetap berjalan tanpa hambatan,” tutupnya. (dim)

Exit mobile version