Site icon Harian Kepri

PDIP Kepri Kecam Pengibaran Bendera Terbalik

Wakil Ketua DPD PDIP Provinsi Kepri Ir. Widiastadi Nugroho

TANJUNGPINANG (HAKA) – Kamis (8/2/2018) warganet dan masyarakat di Kepri, khususnya Bintan dan Tanjungpinang dihebohkan oleh insiden salah pasang Bendera Merah Putih.

Dari broascast foto yang beredar, terlihat Bendera Merah Putih yang terpasang dengan posisi warna putihnya di atas. Kesalahan pemasangan bendera ini diabadikan warga lewat kamera ponsel, dan tersebar di berbagai media sosial.

Foto Istimewa

Fatalnya lagi, bendera terbalik ini terpasang di instansi pemerintahan pusat di daerah, yaitu di Kantor Karantina Hewan Kementerian Kelautan Perikanan, Cabang Pelabuhan Sribayintan Kijang, Bintan.

Insiden ini pun menuai reaksi beragam, bahkan ada mengecam kejadian yang sepele tapi sangat fatal ini. Di antaranya datang dari politisi PDIP, Widiastadi Nugroho.

Wakil Ketua DPD PDIP Kepri ini mengecam kejadian pasang bendera terbalik ini. Baginya, bendera sebagai lambang negara tidak bisa salah sedikitpun dalam pengibarannya.

“Itu sangat fatal, dan kami minta supaya aparat berwajib menginvestigasi salah pasang bendera ini,” pinta pria yang akrab disapa Iik ini.

Ia menyangkan, kesalahan sangat fatal ini malah terjadi di kantor pemerintahan, yang sedianya memberikan contoh yang benar.

“Tak boleh main-main ataupun asal-asalan saat kibarkan bendera. Di institusi militer saja naik turun bendera pakai hormat,” tukasnya. (fik)

Exit mobile version