Beranda Daerah Bintan

Pemkab Bintan Akan Gelar Shalat Idul Adha di Kijang

0
Pemkab Bintan Akan Gelar Shalat Idul Adha di Kijang

BINTAN (HAKA) – Pemerintah telah menetapkan Hari Raya Idul Adha jatuh pada Rabu 22 Agustus 2018. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bintan sendiri akan menggelar Salat Idul Adha di Lapangan Bola Demang Lebar Daun, Kijang, Kecamatan Bintan Timur, Rabu (22/8/2018).

”Rencananya Salat Idul Adha tahun ini akan digelar di Lapangan Bola Demang Lebar Daun, Kijang. Sedangkan, malam ini kita akan menggelar Pawai Takbir di Mesjid An Nur, Kecamatan Gunung Kijang,” ujar Lukman, Kabag Kesra Setda Kabupaten Bintan di Kantor Bupati Bintan, Bandar Seri Bentan, Selasa (21/8/2018).

Ia menjelaskan, Idul Adha atau juga dikenal sebagai hari raya kurban. Biasanya, setelah shalat Idul Adha, dilanjutkan dengan penyembelihan hewan kurban. Untuk itu, rencananya Pemkab Bintan juga akan menyerahkan hewan kurban secara simbolis usai Salat Idul Adha.

”Usai Salat Idul Adha di Lapangan Bola Demang Lebar Daun, nanti rencananya Wakil Bupati (Wabup) Bintan Dalmasri Syam dan Sekda Kabupaten Bintan Adi Prihantara juga akan menyerahkan hewan kurban di Mesjid Besar Nurul Iman, Kijang,” ucapnya.

Diketahui untuk tahun 2018 ini, Pemkab Bintan secara resmi akan membagikan 17 ekor sapi qurban yang dibagikan kepada masjid/musala yang tersebar di Kabupaten Bintan.(red/humas pemkab bintan)

Baca juga:  Jaring Apung Resahkan Nelayan Bintan, KNTI Minta DKP Kepri Bertindak
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini