TANJUNGPINANG (HAKA) – Pemko Tanjungpinang melalui Dinas Pertanian, Pangan dan Perikanan (DP3), menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM) selama 3 hari berturut-turut.
Kepala DP3 Kota Tanjungpinang, Robert Lukman menyampaikan, GPM tersebut sudah dimulai dilaksanakan pada Selasa (4/6/2024) sampai Kamis (6/6/2024) mendatang.
“Tadi kita gelar di halaman Kantor Camat Tanjungpinang Kota,” sebutnya kepada hariankepri.com, Selasa (4/6/2024).
Sedangkan pada Rabu (5/6/2024) besok, pihaknya kembali mengadakan GPM, tepatnya di halaman Rumah Toko (Ruko) Jalan Ganet arah Bandara Raja Haji Fisabilillah.
Sementara hari ketiga, pada Kamis (6/6/2024), DP3 Kota Tanjungpinang akan mengadakan GPM di Gedung Serbaguna RW 4 Kelurahan Sei Jang, Kecamatan Bukit Bestari.
“Mulainya pukul 07:30 WIB,” ungkapnya.
Ia menambahkan, ada berbagai macam komoditas yang dijual dalam pasar murah tersebut. Di antaranya, beras SPHP dijual Rp 58 ribu per 5 kilogram, gula pasir Rp Rp 14 ribu per kilogram.
Selanjutnya, daging kerbau beku Rp 80 ribu per kilogram, minyak goreng Rp 13 ribu per liter, tepung terigu Rp 7.500 per kilogram, dan bawang putih Rp 32 ribu per kilogram.
“Lalu ada juga bawang merah Rp 24 ribu per kilogram, kentang Rp 14 ribu per kilogram, wartel Rp 16 ribu per kilogram dan telur Rp 50 ribu per papan,” sebutnya.
Menurut Robert, GPM ini digelar dalam rangka untuk menjaga ketersediaan pangan dan kestabilan harga yang belakangan ini mengalami kenaikan.
“Dengan adanya kegiatan ini semoga bisa membantu meringankan kebutuhan masyarakat,” tukasnya.(zul)