TANJUNGPINANG (HAKA) – Kepala Dinas Pendidikan Kota Tanjungpinang Endang Susilawati mengatakan, Rabu (21/6/2023) Pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2023/2024 resmi dibuka.
“Untuk jalur afirmasi hari ini sudah dibuka pendaftaran melalui link https://sippdb-tanjungpinang.com,” kata Endang, Rabu (21/6/2023).
Menurutnya, jalur afirmasi diperuntukkan untuk peserta didik yang berasal dari keluarga ekonomi tidak mampu. “Salah satu syaratnya terdaftar dalam Program Keluarga Harapan (PKH),” sebut Endang.
Ia mengharapkan kepada orang tua atau wali murid, untuk segera mendaftarkan anak-anaknya, dengan melengkapi persyaratan yang ditentukan sesuai dengan jalur afirmasi.
“Kalau ada yang kurang jelas, bisa menghubungi nomor 0812 6172 1115,” tuturnya.
Sebelumnya, Endang menyebutkan, PPDB di Tanjungpinang dilakukan melalui 4 jalur, yakni afirmasi, prestasi, zonasi, dan perpindahan tugas orang tua. Jalur afirmasi dibuka lebih awal.
Ia mengatakan, setelah pendaftaran jalur afirmasi, selanjutnya dibuka jalur prestasi (SMP) mulai tanggal 26 Juni hingga 27 Juni 2023 mendatang.
Endang menambahkan, jalur prestasi ada dua yakni prestasi akademik dan non akademik. Kalau akademik tentunya prestasi di sekolah, non akademik diluar dari sekolah.
“Bisa dari olahraga, seni dan lainnya,” ucapnya.
Lebih lanjut, Endang menyebutkan, untuk jalur zonasi dan perpindahan orang tua, akan dibuka pada 3 Juli hingga 5 Juli 2023 mendatang.(zul)