Beranda Headline

Peringati 90 Tahun Sumpah Pemuda, Nurdin Goda Sekdaprov Arif

0
Gubernur Kepri Nurdin Basirun foto bersama Wakapolda dan Sekdaprov Arif Fadillah

TANJUNGPINANG (HAKA) – Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) Nurdin Basirun meminta generasi muda di Provinsi Kepri, dapat lebih sering menggunakan bahasa Indonesia dalam pergaulan sehari-sehari.

“Terutama para pemuda agar semakin sering menggunakan bahasa Indonesia,” pesannya saat menjadi inspektur upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke 90, di Halaman Gedung Daerah, Kota Tanjungpinang, Minggu (28/10/2018).

Selain itu, ia juga berharap pemuda Kepri tidak merasa malu dalam menggunakan bahasa Melayu, dalam berkomunikasi sehari-sehari ketimbang menggunakan bahasa asing. Sebab, bahasa Melayu Kepri sendiri merupakan cikal bakal bahasa Indonesia. Bahasa persatuan saat ini.

“Berbanggalah pakai bahasa Melayu. Karena bahasa Melayu di Kepri ini merupakan cikal bakal bahasa Indonesia. Tentunya kita harus bersyukur, karena kita bisa berkontribusi untuk negeri ini,” sebutnya.

Nurdin yang waktu itu mengenakan pakaian adat Padang, Sumatera Barat juga menekankan, perlunya untuk selalu menjaga persatuan dan kesatuan dalam keberagaman.

Selain untuk memperkokoh persaudaraan, sikap itu menurutnya menjadi senjata ampuh untuk menangkal pengaruh negatif, seperti paham radikal, berita hoax, dan peredaran narkoba, yang semuanya itu dapat merusak tatanan ideologi bangsa Indonesia.

“Mari di momentum Sumpah Pemuda ini kita satukan tekad kita, satukan hati kita dan wajib memerangi semua pengaruh negatif yang dapat mengancam ideologi kita,” imbaunya.

Dalam peringatan Hari Sumpah Pemuda ke 90 tahun 2018 ini, seluruh Kepala OPD tak terkecuali Sekretaris Daerah Provinsi Kepri TS Arif Fadillah kompak mengenakan pakaian adat dari berbagai suku yang ada di Indonesia.

Baju adat yang dikenakan Arif pada waktu itu boleh dikatakan paling mencolok. Warna hijau pada baju kurung yang dikenakannya saat itu paling ngejreng dibandingkan baju peserta lainnya.

Baca juga:  Polsek Gunung Kijang Ciduk 7 Warga Yang Lagi Asik Main Judi Dadu Goncang

Bahkan, Gubernur Kepri Nurdin Basirun sebelum menyampaikan amanatnya sempat menggoda Arif.

“Pak Sekda hari ini paling terang. Dah macam titisan Nyi Roro Kidul,” sebut Nurdin yang disambut gelak tawa peserta upacara pagi itu.(kar)

example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini