BINTAN (HAKA) – Ketua TP PKK Bintan, Hafizha Rahmadhani Putri melantik Pengurus DPC Ikatan Ahli (Ika) Boga Indonesia Kabupaten Bintan periode 2022-2027, di Aula Kantor Camat Bintan Timur, Selasa (21/2/2023).
“Sebenarnya dari tahun lalu pengurus ini dilantik. Hanya ada beberapa kendala, sehingga baru hari ini dilantik,” ucap Hafizha.
Hafizha berpesan, Ika Boga Bintan menciptakan serta mengembangkan berbagai macam menu khas Melayu, yang bisa bersaing baik tingkat daerah maupun nasional.
“Dan juga bisa menciptakan lapangan pekerjaan baru bagi ibu-ibu, khususnya di bidang kuliner,” sarannya.
Hafizha meminta, untuk kuliner yang akan dikembangkan oleh Ika Boga Bintan, yaitu sorgum, yang bisa menjadi menu andalan daerah ke depannya.
“Sorgum ini bisa dibuat untuk makanan sehari-hari seperti kue, onde-onde, nasi goreng dan jenis menu lainnya,” terangnya.
Menurut Hafizha, menu makanan yang diciptakan Boga Bintan sangat berkaitan dengan pengembangan wisata Bintan juga. Untuk itu, produk-produk kulinernya dapat dijajakan di kegiatan-kegiatan wisata Bintan ke depannya.
Sementara itu, Ketua Ika Boga Indonesia DPC Bintan Fauzani menambahkan, selain sorgum, mereka juga mengangkat potensi yang terbuat dari ikan di pesisir Bintan.
“Seperti otak-otak. Kami juga sedang mengolah makanan yang disebut sambal lingkung,” terangnya.
Fauzani menerangkan, bahan sambal lingkung dari ikan ditambah bumbu rempah-rempah. Menu ini menurutnya, bisa dikonsumsi oleh semua kelompok usia termasuk balita.
“Gizinya sangat tinggi, mengandung protein hingga kalsium. Untuk balita kita tidak menggunakan cabai,” tuturnya. (rul)