KARIMUN (HAKA) – Pemprov Kepri menyerahkan bantuan keuangan sebesar Rp 1,5 miliar untuk penanganan Covid-19, di Karimun.
Penyerahan oleh Plt Gubernur Kepri, Isdianto ini dilakukan si Aula RSUD H Muhammad Sani, Tanjungbalai, Karimun, Jumat (27/3/2020).
Selain itu, diserahkan juga Alat Pelindung Diri (ADP) serta Rapid Tes sebanyak 2.400 pak, ke Pemerintah Kabupaten Karimun.
Menurut Isdianto, APD dan lainnya mungkin masih belum memenuhi kebutuhan saat ini, namun pihaknya akan terus mengupayakan agar kebutuhan tenaga medis terus berdatangan.
Karena itu, Isdianto minta semua pihak bersabar dan tidak terpancing dengan isu-isu yang mengganggu fokus penanganan Covid-19.
Pada kesempatan itu, Isdianto mengatakan, bahwa pihaknya sangat memahami ketidaksiapan Karimun sebagai pintu masuk TKI dari luar negeri.
Isdianto menginginkan, agar para TKI itu langsung dikembalikan ke daerahnya masing-masing.
Karena itu, Isdianto langsung memerintahkan Ketua Gugus Tugas Covid-19 Kepri H TS Arif Fadillah untuk mengkoordinasikan ke pihak terkait. Segera disurati untuk ditindaklanjuti.
Hadir pada kesempatan itu Ketua TP PKK Kepri Hj Rosmery Isdianto, Ketua Gugus Tugas Penanggulangan Covid-19 Kepri H TS Arif Fadillah, anggota DPRD Kepri Bakti Lubis dan Wakil Bupati Karimun H Anwar Hasyim.
Hadir juga Tenaga Ahli Gubernur H Saidul Khudri dan H Herizal Hood, Kadis Kesehatan Tjetjep Yudiana, Plt Kepala BNPB Kepri Budiharto, Kaban Kesbanglinmas Lamidi, Kadis Sosial Doli Boniara, Kadiskominfo Zulhendri, Kepala BPMPD Sardison, Karo Kesra Aiyub. (red/humas pemprov)