TANJUNGPINANG (HAKA) – Plt Wali Kota Tanjungpinang, Rahma mengatakan, sampai Rabu (19/8/2020), di Kota Tanjungpinang ada penambahan positif Covid-19 sebanyak 10 orang.
Dengan bertambahnya kasus itu, sehingga total positif virus corona di Tanjungpinang mencapai 142 kasus.
Namun Rahma belum bisa menyebutkan, berasal dari kluster mana tambahan kasus tersebut.
“Saya belum rilis, karena baru dapat info dalam bentuk jumlahnya saja. Nanti sore atau malam sudah bisa dilihat,” ungkapnya, Rabu (19/8/2020) saat ditemui di Kantor Dinsos Kota Tanjungpinang.
Dengan banyaknya penambahan kasus ini, ia berharap kepada seluruh masyarakat Kota Tanjungpinang, tetap mematuhi ptotokol kesehatan yang sudah dianjurkan oleh pemerintah.
“Saya harap, mau pergi kemana-mana tetap menggunakan masker, rajin cuci tangan, jaga jarak dan hindari kerumunan orang banyak,” tukasnya.(zul)