Site icon Harian Kepri

Pramuka Diminta Cerdas Asik dan Berkarakter

Ilustrasi Pramuka hebat

TANJUNGPINANG (HAKA) – Dalam rangka peringati Hari Ulang Tahun (HUT) Gugus Depan SMA Negeri 1 menyelenggarakan Semarak Pandu Jaffar Tun Fatimah. Kegiatan tersebut merupakan kali pertama yang diadakan SMA Negeri 1 yang berlangsung di halaman SMA Negeri 1 Tanjungpinang, Sabtu (11/3/2017).

Acara turut dihadiri Ka Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Tanjungpinang, yang juga Wakil Wali kota H Syahrul SPd serta kepala Gugus Depan SMA, SMK se-Kota Tanjungpinang.

Kak Syahrul (sapaan akrab di kepramukaan), berharap melalui kegiatan ini para pembina dapat menilai jejauh mana pembinaan dari pada masing-masing gugus depan dalam rangka mencapai visi dan misi gerakan pramuka.

Dikatakannya, gerakan pramuka dengan Dasa Dharma-nya, adalah sesuatu yang harus diaktualisasikan di dalam kehidupan. Baik di sekolah dan bermasyarakat, karena dasa dharma merupakan karakter bangsa yang harus dapat di jalani dalam kehidupan sehari-hari.

Oleh sebab itu, setiap gugus depan yang ada di Kota Tanjungpinang perlu diarahkan, agar gerakan pramuka dapat menjadi tolak ukur keberhasilan dalam mendidik. Sekaigus, memberikan pembinaan untuk menjadi calon pemimpin dimasa yang akan datang. Dan, memahami serta merealisasikan dasa dharma.

“Dengan begitu generasi muda kita dapat menjadi insan yang cemerlang.” ucap Syahrul. (red/humas pemko)

Exit mobile version