TANJUNGPINANG (HAKA) – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Tanjungpinang Bintan, akan melaksanakan Konferensi Kota (Konferkot).
Ketua PWI Tanjungpinang-Bintan, Zakmi mengatakan, Konferta ini dilakukan dalam rangka untuk memilih ketua PWI baru periode 2021-2024.
Pada Rabu (8/9/2021) kemarin, kata dia, PWI telah membentuk Panitia Konferta PWI Tanjungpinang.
“Ini dilakukan karena masa periode kepengurusan yang lama akan berakhir pada akhir November 2021,” ungkapnya.
Zakmi mengatakan, untuk Ketua Panitia Konferkot yang terpilih adalah Donil Nasir. Ia berharap, pelaksanaan Konferkot ini bisa berjalan lancar, sampai terbentuknya kepengurusan baru.
Karena kata dia, untuk periode selanjutnya ini PWI Tanjungpinang dan Bintan akan berpisah kepengurusannya.
“Sebelumnya PWI Tanjungpinang-Bintan masih bergabung. Nah untuk periode kedepannya dipisah. Jadi ini tidak konferwil lagi, sekarang jadi Konferkot. Tanjungpinang dan Bintan dipisah karena memang beda wilayah kerja,” ujarnya.
Lebih lanjut ia menerangkan, selain pelaksanaan Konferkot PWI juga akan membuat lomba karya tulis. Hal itu dilakukan sebagai bentuk pendidikan dan ajang menunjukan bakat wartawan di Tanjungpinang-Bintan.(red/rilis)