Beranda Headline

Rahma Salurkan Bantuan Alat Usaha ke 431 UMKM, Nilainya Rp 689 Juta

0
Wali Kota Rahma saat menyerahkan bantuan usaha ke pelaku usaha-f/zulfan-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Sebanyak 431 pelaku UMKM dan IKM yang ada di Kota Tanjungpinang, kembali mendapatkan bantuan peralatan usaha, yang diserahkan Wali Kota Tanjungpinang, Rahma, Senin (26/9/2022), di Bintan Center.

Wali Kota Tanjungpinang, Rahma mengatakan, peralatan yang diserahkan ini, merupakan bantuan dari Corporate Social Responsibility (CSR) dari Bank Riau Kepri Syariah.

“Pembagian kali ini sangat istimewa, karena disaksikan langsung oleh Pak Andi selaku Dirut BRK Syariah. Terima kasih kepada BRK Syariah yang selama ini sudah memberikan bantuan,” kata Rahma.

Menurut Rahma, hingga saat ini, sudah ada sekitar 1.000 pelaku usaha yang mendapatkan bantuan dari CSR Bank Riau Kepri.

“Kita serahkan sesuai dengan kebutuhan pelaku usaha. Apa yang mereka mau kita akomodir. Alhamdulillah program ini sudah berjalan dua tahun, semoga program ini terus berlanjut,” sebutnya.

Ia juga mengharapkan kepada penerima bantuan, agar bisa dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya. Dengan kolaborasi yang baik dengan BRK Syariah, maka program bisa dijalankan dan diterima oleh masyarakat yang berhak menerima.

“Semoga dengan adanya bantuan ini, usaha bapak ibu semakin maju,” harapnya.

Sementara itu, Dirut Bank Riau Kepri Syariah, Andi Buchari menyampaikan, program CSR adalah bentuk tanggung jawab sosial serta kepedulian BRK Syariah kepada masyarakat. Apalagi, Pemko Tanjungpinang merupakan pemegang saham di BRK Syariah.

“Saya ucapkan terima kasih kepada bu wali, karena mempunyai perhatian yang cukup besar kepada masyarakat,” sebutnya.

Pihaknya, tambah dia, akan terus mendukung program yang berdampak langsung ke masyarakat ini. Karena dengan adanya program ini diharapkan pemulihan ekonomi bisa kembali normal.

“Untuk hari ini ada sekitar 431 pelaku usaha yang mendapatkan bantuan. Totalnya sekitar Rp 689 juta. Adapun bantuan yang diberikan seperti, blender, kompor gas, alat pemeras jeruk, dandang, kwali, etalase tempat jualan dan lain sebagainya,” terangnya.(zul)

Baca juga:  Penghargaan untuk Pejuang, Rahma Naikkan Gaji Veteran Tanjungpinang
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini