TANJUNGPINANG (HAKA) – Dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-15, Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kepri menggelar kegiatan donor darah, Sabtu (23/3/2019) di Hypermart, TCC.
Kepala Bidang (Kabid) Perlindungan Jaminan Sosial (Linjamsos) Dinas Sosial Kepri Hanizar mengatakan, dalam kegiatan ini, pihaknya bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Tanjungpinang dan Kepri.
Dilakukan donor darah ini, kata dia, agar bisa membantu PMI yang kekurangan stok darah, dan masyarakat yang membutuhkan darah.
Menurutnya, kegiatan donor yang digelar di Hypermart ini, karena banyak masyarakat yang belanja di sini.
“Sambil belanja, kalau ada yang mau donor silahkan,” ajaknya.
Dalam donor ini, pihaknya menargetkan sebanyak 150 kantong darah.
“Kita sudah mulai sejak pukul 10:00 WIB sampai selesai, mudah-mudahan bisa tercapai, karena hingga saat ini sudah banyak yang donor,” ucapnya.
Berdasarkan pantauan, selain pengunjung Hypermart, peserta donor dari TNI, Polri, BPBD, Basarnas, FKPPI dan instansi serta organisasi lainnya juga antusias mengikuti kegiatan ini.
“Insya Allah 30-31 Maret mendatang, kita juga akan Go Green di Tanjung Balai Karimun,” imbuhnya.(zul)