Beranda Headline

Reni Sah Balik Pemprov, Mantan Sekda Bintan Dapat Jabatan

0
Gubernur, Wagub dan Sekda foto bersama 4 pejabat yang baru saja dilantik

TANJUNGPINANG (HAKA) – Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) Nurdin Basirun melantik empat Pejabat Tinggi Pratama hasil seleksi Pimpinan Jabatan Tinggi Pratama (JPTP) Pemprov Kepri, di Gedung Daerah, Kamis (3/5/2018).

Adapun keempat pejabat yang dilantik yakni Staf Ahli Gubernur Bidang Pemerintahan dan Hukum Mariyani Ekowati, Kepala BP2RD Reni Yusneli, Kepala Kesbangpol Lamidi, dan Kepala Diskominfo Zulhendri.

Usai melantik Gubernur Kepri Nurdin Basirun berpesan kepada pejabat yang telah dilantik untuk terus melakukan terobosan dan inovasi dalam bekerja. Khususnya kata dia, OPD yang tugasnya mencari pendapatan bagi daerah.

“Harus berani membuat lompatan-lompatan dan inovasi baru agar mempunyai daya saing. Saya rasa tak ada keraguan bagi kami,” ujarnya.

Menariknya, dari 4 pejabat yang dilantik ini, 2 di antaranya adalah pejabat dari Pemko Tanjungpinang (Reni Yusneli) dan Lamidi mantan Sekda Pemkab Bintan. Kendati keduanya pernah di kabupaten kota, tapi aslinya baik Reni maupun Lamidi adalah pejabat pemprov di masa kepemimpinan Gubernur Ismeth Abdullah. (kar)

Baca juga:  Menghindari Tabrakan dengan Paslon Lain, Tim Awe-Dalmasri Sambangi KPU Bintan
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini