Beranda Daerah Bintan

Safari Ramadan, Bupati Apri Bagi Bantuan Operasional Masjid

0
Bupati Bintan Apri Sujadi menyalami jamaah masjid disela Safari Ramadan, Kamis (9/5/2019)-f/istimewa-kominfo bintan

BINTAN (HAKA) – Bupati Bintan, Apri Sujadi mengajak seluruh elemen masyarakat, untuk mensyukuri semua nikmat Allah SWT selama bulan Ramadhan 1440 hijriah, tahun 2019 ini.

Hal itu dikatakan Apri Sujadi dalam agenda safarinya di Masjid Al Islah dan Masjid Al Hidayah, Kecamatan Gunung Kijang, Bintan, Kamis (9/5/2019) malam.

“Kita mengajak seluruh masyarakat Bintan untuk dapat bergandengan tangan membangun daerah, merajut kebersamaan dengan datangnya bulan suci Ramadhan yang menjadi keberkahan bagi kita semua,” ucap Apri kepada warga.

Dalam kesempatan itu, Bupati Apri mengingatkan kepada masyarakat, bahwa safari Ramadhan bukan sekedar memenuhi agenda rutinitas selama bulan Ramadhan.

Namun, momen bulan suci ini dijadikan jembatan silahturahmi, antara kepala daerah dan jajaran pemerintahan bersama seluruh unsur masyarakat.

“Semoga silaturahmi antar masyarakat dan pemerintahan dapat terus terjaga,” harapnya.

Selain itu, Apri mengingatkan kepada segenap jajaran OPD Kabupaten Bintan agar meningkatkan kualitas pelayanan terhadap masyarakat.

“Saya minta semua OPD agar terus bekerja keras dalam memberikan kenyamanan serta kesejahteraan kepada warga,” tutupnya.

Di dua tempat itu, Bupati Bintan Apri Sujadi dan istrinya, Deby Maryanti, menyerahkan zakat mall bagi yang berhak menerima. Selain itu, Apri turut memberikan sejumlah bantuan bagi operasional masjid.

Kegiatan safari Ramadhan itu turut hadir, Sekda Kabupaten Bintan Adi Prihantara, seluruh Kepala OPD Kabupaten Bintan dan unsur terkait lainnya. (rul)

Baca juga:  Jelang Ramadan, Rahma Perintahkan Dinas Terkait Lakukan Operasi Pasar
example banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini