Site icon Harian Kepri

Sambangi Bawaslu Kepri, Sekdaprov Nyatakan Komitmen Alokasikan Dana Pelaksanaan Pilkada

Sekdaprov Kepri, Arif Fadillah saat menyambangi Kantor Bawaslu Kepri, Rabu (24/6/2020)-f/istimewa-humas pemprov

TANJUNGPINANG (HAKA) – Pemerintah Provinsi Kepulaun Riau menyatakan komitmen untuk mengalokasikan dana ke KPU maupun Bawaslu Provinsi Kepri untuk kelancaran pelaksanaan Pilkada Serentak 2020.

“Pemerintah Provinsi Kepri akan tetap berkomitmen untuk membantu baik KPU dan Bawaslu, karena tahapan pilkada yang sudah dimulai kembali tentu butuh dana untuk operasional baik untuk administrasi maupun untuk operasional di lapangan,” katanya saat menyambangi Kantor Bawaslu Provinsi Kepri, Rabu (24/6/2020).

Diutarakannya, sampai hari ini sebanyak 70 persen dana pelaksanaan Pilkada yang tertuang dalam Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) telah dicairkan oleh Pemprov Kepri, baik ke KPU dan Bawaslu untuk pelaksanaan tahapan Pilkada Serentak 2020.

“Sisanya akan segera dicairkan agar penyelenggara Pilkada ini dapat cepat bergerak melaksanakan tahapan pilkada sampai ke hari pemilihan hingga penetapan pemenang,” sebutnya.

Dalam kesempatan itu, Arif juga berpesan kepada pihak penyelenggara Pemilu untuk tetap taat, patuh dan displin dalam menerapkan protokol kesehatan. Penyelenggara Pemilu juga diminta untuk untuk terus berkomunikasi dan bersinergi dengan Gugus Tugas Covid-19 masing-masing daerah. Hal itu kata dia, untuk menghindari agar petugas maupun para pemilih tidak terpapar virus Covid-19.

“Kita tentu tidak mau pada pencoblosan akan muncul kasus-kasus covid yang baru. Karena itu tetap patuhi protokol kesehatan, agar pilkada aman dan lancar dan masyarakat tetap sehat,” tegasnya.

Dalam kunjungan tersebut, Arif juga sempat memantau persiapan Bawaslu Provinsi Kepri dalam menghadapi Pilkada yang akan dilaksanakan pada 09 Desember 2020 mendatang.

Dari hasil pemantauan itu, ia menilai seluruh tahapan yang dilakukan oleh Bawaslu Provinsi Kepri saat ini telah sesuai dengan tahapan-tahapan yang telah ditetapkan berdasarkan arahan dari Kemendagri.

“Dengan tahapan yang telah dilaksanakan oleh KPU dan Bawaslu kami yakin Pilkada dapat berjalan aman dan lancar pada 09 Desember nanti,” tuturnya yang waktu itu didampingi Kepala Badan Kesbangpol Linmas Provinsi Kepulauan Riau Lamidi, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kepulauan Riau Tjetjep Yudiana dan Kepala Biro Pemerintahan Provinsi Kepulauan Riau Haryono.(kar/humas pemprov)

Exit mobile version