TANJUNGPINANG (HAKA) – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, mengunjungi Workshop KaTa Kreatif di Restoran Sei Nam, Kota Tanjungpinang, Minggu (4/8/2024).
Sandiaga mengungkapkan, bahwa dirinya berkomitmen untuk meningkatkan jumlah pelaku ekonomi dan menciptakan lapangan kerja, melalui berbagai inovasi di seluruh Kabupaten/Kota di Indonesia.
“Workshop KaTa Kreatif ini bertujuan untuk mendorong pertumbuhan ekonomi kreatif,” tuturnya.
Ia menambahkan, bahwa workshop ini juga untuk memfasilitasi pelaku UMKM dan ekonomi kreatif mengembangkan ide-ide inovatif, yang pada gilirannya akan memperkuat branding produk mereka.
“Kami secara konsisten memperkuat ekosistem ekonomi kreatif di Kota Tanjungpinang,” imbuhnya.
Kota Tanjungpinang, menurut Sandi, telah menjadi lokasi ke-13 dalam program pengembangan Kabupaten/Kota Kreatif di Indonesia pada tahun 2024.
Lebih lanjut, dirinya menilai bahwa, kota ini memiliki potensi besar dalam subsektor seni pertunjukan, yang bisa dimanfaatkan untuk pengembangan usaha.
“Pelaku ekonomi kreatif perlu memanfaatkan teknologi yang berkembang untuk menjangkau pasar yang lebih luas,” terangnya.
Dengan adanya Workshop KaTa Kreatif di Tanjungpinang ini katanya, diharapkan pelaku usaha dapat meningkatkan kapasitas, daya saing, dan menciptakan lebih banyak lapangan kerja.
“Serta memperkuat sinergi antar pemangku kepentingan dalam jaringan ekonomi kreatif,” pungkasnya. (dim)