Beranda Headline

Sekdaprov Kepri Pastikan APBD Tetap Diprioritaskan untuk Infrastruktur

0
Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Kepri, Adi Prihantara dalam rapat paripurna DPRD Provinsi Kepri, Kamis (1/8/2024)-f/zulfikar-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Sekdaprov, Adi Prihantara menyatakan, Pemprov Kepri tetap akan memprioritaskan pembangunan infrastruktur dalam setiap belanja APBD Kepri.

Hal itu disampaikannya, dalam rapat paripurna jawaban pemerintah terhadap pemandangan umum (pandum) DPRD Kepri atas Ranperda APBD P tahun 2024, di Aula Wan Seri Beni, Pulau Dompak, Kota Tanjungpinang, Kamis (1/8/2024).

“Karena peningkatan infrastruktur tersebut dalam rangka meningkatkan konektivitas dan mendorong pertumbuhan ekonomi di daerah,” katanya.

Khusus untuk APBD Perubahan tahun 2024 lanjutnya, Pemprov Kepri akan membelanjakan anggaran dalam APBD P tersebut untuk kepentingan masyarakat.

“Kami akan konsisten melaksanakan APBD Perubahan tahun 2024 dengan sebaik-baiknya demi terwujudnya kesejahteraan masyarakat Provinsi Kepri yang lebih baik,” jelasnya.

Dalam paripurna itu, Adi juga menjawab pandum dari Fraksi Golkar yang meminta Pemprov Kepri dalam menyusun anggaran APBD P harus merujuk pada kondisi perekonomian global.

“Kami sepakat dengan analisa yang disampaikan oleh Fraksi Golkar. Bahwa dalam penyusunan Rancangan Perubahan APBD harus memperhatikan kondisi perekonomian global dan nasional,” paparnya.

Adi Prihantara juga menanggapi pandum dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang menekankan pentingnya peningkatan alokasi anggaran untuk pembangunan dan pemeliharaan infrastruktur yang berkualitas, seperti jalan, jembatan, dan fasilitas publik lainnya.

“Kami mengucapkan terimakasih atas seluruh pemandangan umum yang telah disampaikan oleh Fraksi-Fraksi DPRD Provinsi Kepri,” pungkasnya.

Rapat Paripurna ke-33 Masa Sidang Ke-2 tersebut, dipimpin oleh Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Riau Afrizal Dachlan.(kar)

Baca juga:  Wabup Bintan Lepas Mudik Gratis ke Tambelan
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini