Site icon Harian Kepri

Seluan Akan Jadi Kecamatan, Wabup Ngesti: Itu Janji Politik Kami ke Masyarakat

Wakil Bupati Natuna, Ngesti Yuni Suprapti saat tiba di Pelabuhan Seluan-f/dani-hariankepri.com

NATUNA (HAKA) – Wakil Bupati Natuna, Ngesti Yuni Suprapti kembali menegaskan, rencana Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Natuna, melakukan pemekaran Pulau Seluan menjadi kecamatan baru.

“Untuk Desa Seluan dan Kelarik Barat sudah mendapatkan rekomendasi untuk menjadi kecamatan baru,” ujarnya saat menggelar pertemuan di Gedung Pertemuan Desa Kelarik Barat, Jumat (26/6/2020).

Ngesti menceritakan, pemekaran pulau Seluan menjadi kecamatan yang baru merupakan janjinya, waktu melakukan kampanye bersama Bupati Natuna Hamid Rizal.

Ngesti mengatakan, meski prosesnya masih panjang, namun setidaknya upaya itu sudah direalisasikan.

“Setelah mendapat rekomendasi dari Gubernur Kepri, selanjutnya akan diperdakan supaya mendapatkan nomor registrasi dari Kementerian Dalam Negeri,” paparnya.

Ia berharap dengan pemekaran kecamatan tersebut, ketertinggalan yang selama ini terjadi dapat segera diatasi.

“Kita ingin pemekaran sejalan dengan peningkatan sarana dan prasarana untuk menunjang peningkatan Sumber Daya Manusia dan perekonomian di Seluan,” tukasnya. (dan)

Exit mobile version