Site icon Harian Kepri

Sembelih 2 Ekor Sapi, RSUD Bintan Bagi-bagi Daging Kurban ke Pasien

Direktur RSUD Bintan dr Bambang Utoyo sedang memberikan daging kurban Idul Adha tahun 2024 kepada salah seorang keluarga pasien, di RSUD Bintan-f/masrun-hariankepri.com

BINTAN (HAKA) – Direktur RSUD Bintan Kijang dr Bambang Utoyo mengatakan, pihaknya menyembelih 2 ekor sapi saat perayaan Idul Adha, Rabu (19/6/2024).

“Penyembelihan hewan kurban, kami laksanakan di area belakang gedung RSUD Bintan, Kecamatan Bintan Timur,” tutur Bambang.

Selanjutnya, daging-daging hewan kurban itu kata Bambang, dibagikan kepada para pegawai honorer serta sejumlah keluarga pasien yang ada di ruang inap kelas III.

“Kita berikan kepada warga yang kurang mampu,” jelasnya.

Sementara itu, Kabid Pengembangan dan Humas RSUD Bintan Murnilawati menambahkan, penyembelihan hewan itu berasal dari manajemen dan semua pegawai rumah sakit dalam momentum Hari Raya Idul Adha tahun 2024.

“Terjalin kepekaan dan persaudaraan untuk membantu sesama,” tutupnya.

Fitri salah seorang keluarga pasien menyampaikan rasa terima kasih atas pemberian daging kurban tersebut. Meskipun berada di rumah sakit, ia tetap bisa merasakan suasana perayaan Idul Adha.

“Terima kasih untuk semua pihak rumah sakit Kijang ini,” ucapnya singkat. (rul)

Exit mobile version