Beranda Daerah Bintan

Sertifikasi Welder, Bupati Roby akan Kerjasama dengan Korsel

0
Bupati Bintan Roby Kurniawan-f/masrun-hariankepri.com

BINTAN (HAKA) – Daerah Bintan menjadi salah satu tempat destinasi wisatawan mancanegara (wisman) di Indonesia. Wisman yang datang ke Bintan, juga cukup banyak dari Korea Selatan (Korsel).

“Apalagi, jika ditingkatkan kerja sama kita di Pemkab Bintan dengan Pemerintah Kota Seoul, Korsel, maka saya yakin turis Korsel makin banyak ke Bintan,” ucap Roby usai hadiri Forum Wali Kota KTT Dunia, di Korsel, pekan lalu.

Selain aspek pariwisata, kata Roby, pihaknya akan melakukan kerjasama di sektor ketenagakerjaan. Terutama tentang sertifikasi tukang las (welder).

“Hal ini seiring dengan peningkatan permintaan penempatan tenaga kerja Bintan ke Korea Selatan,” terang Roby.

Selain itu, ada asistensi dari kebijakan Badan Solusi Perkotaan Seoul atau Seoul Urban Solution Agency (SUSA) dan Pemerintah Kota Seoul, akan menyiapkan pendidikan dan pelatihan untuk peningkatan keterampilan SDM Bintan.

“Hal itu nanti akan segera kami jalankan, setelah pertemuan antara tim teknis Pemkab Bintan dan Korsel,” tutupnya.

Diketahui Bupati Bintan Roby Kurniawan, diundang dan menjadi peserta bersama 49 kepala daerah lainnya dari Benua Asia, Eropa maupun Afrika, di Forum Wali Kota KTT Dunia atau World Cities Summit (WCS) Mayors Forum 2023, di Korsel, pekan lalu.

“Dengan tema forum Kota yang layak huni dan berkelanjutan, membangun masa depan yang inklusif dan berketahanan,” pungkas Roby. (rul)

Baca juga:  Program Bupati Roby Tahun 2022, Hadirkan Wifi Gratis di Rumah-rumah Ibadah
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini