Site icon Harian Kepri

Setelah Labuh Jangkar, Ansar Akan Garap Potensi Perikanan di Kepri

Gubernur Kepri, Ansar Ahmad-f/zulfikar-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Gubernur Kepri, Ansar Ansar Ahmad mengatakan, di era kepemimpinannya ia akan lebih mengoptimalkan potensi kemaritiman yang ada di Provinsi Kepri.

“Ini semua sesuai dengan visi misi kami, yaitu optimalisasi potensi kemaritiman. Apalagi Kepri 96 persennya adalah lautan,” Selasa (9/3/2021) petang kemarin.

Ansar menyebut, setelah ia resmi meluncurkan pemungutan retribusi area labuh jangkar di laut Kepri. Selanjutnya, fokus untuk menggarap potensi di bidang perikanan dan kelautan.

“Muara dari semua ini adalah untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat,” sebutnya.

Sebelumnya, Gubernur Ansar resmi melaunching pungutan perdana jasa labuh penerimaan daerah pada area labuh jangkar pada area labuh jangkar di Pulau Nipah, Perairan Kabil Selat Riau, Perain Tanjung Berakit dan Perairan Karimun Kepri di Aula Wan Seri Beni, Pulau Dompak, Selasa (9/3/2021).

Saat itu Ansar menyebut, potensi pendapatan yang didapat dari titik labuh jangkar itu sekitar Rp 700 juta perhari atau Rp 200 miliar pertahun.(kar)

Exit mobile version