Site icon Harian Kepri

Setelah Lebaran Covid-19 di Tanjungpinang Makin Berkurang, Sekarang Tinggal 4 Kasus

Wali Kota Tanjungpinang, Rahma-f/zulfan-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Wali Kota Tanjungpinang, Rahma berharap, setelah cuti Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah, kasus aktif Covid-19 di Tanjungpinang ini, terus menurun.

“Alhamdulillah angkanya terus menurun, tentunya kondisi seperti ini harus kita syukuri,” sebutnya, Senin (9/5/2022) kemarin, di Lapangan Pamedan usai memimpim apel bersama seluruh jajaran Pemko Tanjungpinang.

Kendati demikian, ia meminta kepada seluruh masyarakat tetap berdoa dan menerapkan protokol kesehatan seketat-ketatnya, mengingat pandemi masih ada.

“Saya juga berharap setelah libur kemarin dan banyak yang balek kampung terhindar dari penularan, lagi pun masyarakat sudah banyak yang booster,” tukasnya.

Berdasarkan data Covid-19 Kota Tanjungpinang tertanggal 9 Mei 2022, kasus aktif Covid-19 di Tanjungpinang hanya tinggal 4 kasus. Dari 4 kasus itu melakukan isolasi mandiri.

“Iya kasus memang tinggal sedikit, dan ini tinggal yang kluster keluarga,” tambah Kepala Dinas Kesehatan Kota Tanjungpinang, Elfiani Sandri saat dihubungi.(zul)

Exit mobile version