Site icon Harian Kepri

Sidak Swalayan di Kijang, Disperindag Bintan: Harga Beras Turun

Sekretaris Dinas Perindag Bintan Slamet bersama Kabid Perdagangan Setya Kurniawan sedang melakukan pengecekan harga di swalayan, Kijang, Bintan Timur-f/masrun-hariankepri.com

BINTAN (HAKA) – Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Perindag) Bintan, Selasa (5/3/2024) melakukan inspeksi mendadak (sidak), ke sejumlah pasar modern atau swalayan di Kecamatan Bintan Timur.

“Ada beberapa swalayan di Kijang kami sidak,” ucap Kepala Bidang Perdagangan Dinas Koperasi UM Perindag Bintan, Setya Kurniawan kepada hariankepri.com.

Ia mengatakan, sidak itu sekaligus bertujuan, untuk memonitor pergerakan harga dan ketersediaan bahan pangan, menjelang bulan suci Ramadan 1445 Hijriah.

Komoditas yang dicek yakni, beras, gula, tepung terigu, minyak goreng, telur. “Hasilnya, ada sembako yang turun harganya,” tegasnya.

Saat ini, untuk terigu kemasan dari Rp 15 ribu turun menjadi Rp 14 ribu per kilogram. Terigu premium dari Rp 18 ribu menjadi Rp 16 ribu per kilogram.

“Untuk bawang merah Rp 29.500 per kilogram turun menjadi Rp 28.500 per kilogram. Bawang putih tetap harganya Rp 35 ribu per kg,” sebut pria yang akrab disapa Iwan ini.

Lebih lanjut ia menyebutkan, untuk telur Rp 1.800 per butir, naik menjadi Rp 1.900 per butir. Selanjutnya, gula pasir tetap Rp 14 ribu per kilogram. Minyak goreng merek Minyak Kita tetap Rp 14 ribu per kg.

Kemudian kata Iwan, beras padang raya Rp 17 ribu per kg turun menjadi Rp 15.800 per Kg. Sedang, beras ayam penyet Rp 12 ribu memjadi Rp 11 ribu.

“Beras bulog premium Rp 14 ribu menjadi 13.600 per kg. Bulog Medium Rp 12 ribu per kg menjadi Rp 11.300 per kg,” tukasnya. (rul)

Exit mobile version